Posts

Showing posts from November, 2022

Cara Membuat French Toast Pizza

Image
 CARA MEMBUAT FRENCH TOAST PIZZA Bahan: 2 butir telur 100 ml susu cair 1/4 sendok teh garam 1/4 sendok teh merica bubuk bar roti tawar 16 lembar salami 1/2 buah bawang bombay, iris panjang 1/2 buah paprika hijau, iris panjang 1 buah tomat, buang biji, potong kotak 100 gram keju mozarella Langkah Membuat Pizza: 1. Pertama aduk rata telur, susu cair, garam dan merica bubuk. 2. Kemudian celupkan roti kedalam bumbu yang sudah diracik tersebut. 3. Panggang di atas pan yang sudah diberi mentega. 4. Bolak-balik roti dan taburkan keju mozzarella di bagian atas. 5. Tata salami, bawang Bombay, dan tomat. 6. Taburkan lagi sisa mozzarella di atas adonan. 7. Panggang sampai matang dan keju meleleh. 8. Potong menjadi bentuk segitiga memanjang. Sumber Situs:  Cara Membuat Pizza yang Mudah, Praktis dan Enak, Berikut Kumpulan Resepnya - Halaman all - Tribunnews.com

5 Pizza Terbaik Di Indonesia

Image
1. Papa Ron's Pizza instagram.com/paparonsjogja      Pizza pertama yang mereka ulas adalah Papa Ron's Pizza. Tahukah kamu bahwa Papa Ron's Pizza ini ternyata merek asli Indonesia lho! Menu yang mereka pesan dari Papa Ron's Pizza adalah Neptune Tuna.     Komentar pertama dari Radit yakni  topping  tuna yang tidak begitu banyak, tetapi kejunya cukup tebal. Meski tuna yang ada di menu itu tidak begitu banyak, tapi rasa tunanya tetap terasa nikmat! Kamu pengen coba juga? 2. Pizza Hut instagram.com/pizzahut.indonesia     Siapa yang tak kenal pizza asal Amerika ini? Menu yang mereka coba memiliki banyak  topping  seperti beberapa jenis paprika, keju, dan daging.     Setelah gigitan pertama, mereka mengomentari rasa dominan paprika yang begitu renyah.  Overall,  mereka berdua cukup puas dengan perpaduan rasa paprika dan daging di pizza tersebut. Menu Pizza Hut yang dipesan itu seharga Rp 74 ribu. 3. Domino's Pizza     Menu Domino's Pizza yang mereka coba adalah Ameri

Apa Itu Pizza?

Image
  APA ITU PIZZA?     Piza[1] (bahasa Italia: pizza) adalah hidangan gurih asal Italia sejenis adonan bundar dan pipih, yang dipanggang di oven dan biasanya dilumuri saus tomat serta keju dengan bahan makanan tambahan lainnya yang bisa dipilih sesuai selera. Keju yang dipakai biasanya mozzarella atau keju piza, bisa juga parmesan dan beberapa jenis keju lainnya.      Jenis bahan lain yang biasa ditaruh di atas piza, diantaranya daging dan saus, seperti salami dan pepperoni, ham, bakon, buah seperti nanas dan zaitun, sayuran seperti cabe dan paprika, dan juga bawang bombai, jamur dan lain lain.      Roti piza biasanya dibuat seperti roti biasa namun bisa diberi rasa tambahan dengan mentega, bawang putih, terna, atau wijen. Piza biasanya dibuat dengan memutar-memutarkan adonan roti agar menjadi pipih. Hal tersebut juga sering dijadikan atraksi bagi beberapa toko pizeria. Piza biasanya dimakan selagi panas, tetapi ada pula yang disajikan dingin, biasanya dimakan untuk sarapan atau saat pi