Wisata kolam renang di sekitar Cikampek
Kolam Renang Tirta Sari Cikampek saat ini sudah tampak lebih berubah dari sebelumnya. Ini bisa kita lihat dengan bertambahnya fasilitas yang disediakan di kolam renang tersebut. Tempat yang merupakan favorit bagi seluruh keluarga khususnya bagi warga sekitarnya. Nah, kalian ingin tahu apa saja kenyamanan yang disediakan kolam renang ini, berikut infonya.
Disini kalian akan mendapati ada 4 kolam renang yang berbeda-beda. Ada kolam buat anak-anak hingga kolam khusus dewasa yang tentunya kedalaman dari masing-masing kolam berbeda-beda, yang paling dalam sekitar 2,8 meter.
Wahana ini disini boleh dibilang lengkap. Ada seluncuran, ember tumpah dan masih banyak wahana lainnya bisa kalian dapatkan disini.
Disini juga ada klub kursus renangnya lho, yang dilatih oleh pelatih yang berpengalaman. Tempat ini sangat recommended banget karena tempatnya bersih begitu juga dengan suasananya yang asri. Tak hanya itu saja, disini disediakan gazebo yang jumlahnya banyak dan itu gratis tanpa dipungut biaya.
Wahana yang ada dikolam renang ini sangat keren dan kalian juga bisa jadiikan sebagai spot untuk berfoto-foto. Ada tempat bilasnya juga, toilet dan ditengah kolam terdapat gazebo yang bisa naruh barang bawaan. Terdapat kantin bagi yang ingin berbelanja makanan dan minuman. Tempat parkir kendaraan disini cukup luas sehingga kalian tak perlu khawatir jika tidak kebagian parkiran. Dan yang terpenting lagi harga tiket masuknya sangatlah murah.
Harga Tiket Masuk dan Nomor Telepon Kolam Tirta Sari Cikampek
Harga tiket masuknya cuma Rp.30.000 per orang baik itu weekday ataupun weekend. Buka tiap hari mulai pukul 08:00 sampai 17:00 waktu setempat. Untuk biaya parkirnya, motor Rp.2.000 dan mobil Rp.5.000 saja. Sementara untuk sewa ban dikenakan Rp.10.000 dan sewa loker cuma Rp.5.000. Untuk lebih jelasnya lagi kalian bisa menghubungi nomor telepon berikut ini 0822-4605-7569.
Alamat Kolam Renang Tirta Sari Cikampek
Langsung saja kalian datang ke alamat Jl. Kolam Renang Tirtasari, Sarimulya, Kec. Kotabaru, Kabupaten Karawang, Jawa Barat 41374. Lokasinya sangat mudah ditemukan, jika masih bingung gunakan aplikasi google map agar mempermudah untuk sampai ketujuan.
Sumber : https://www.hailiat.com/2021/10/kolam-renang-tirta-sari-cikampek.html?m=1
Comments
Post a Comment